Antifog lokal, sirkulasi harus mendukung
Antifog helm biasanya sudah dilengkapi pada helm mahal atau hi end. Biasanya, pada visor helm impor memiliki pinlock, yaitu pegangan untuk memasang antifog.
Lanjut! Antifog yang biasa dipasang berupa lembaran atau layer. "Harganya Rp 200-300 ribu dengan kualitas yang 100% antifog," terang Musi, juragan Siams Motor di Jl. Otista Raya No. 19A, Jakarta Timur.
Untuk helm lokal, pada visor tidak ada pinlock. Antifog bisa pakai cairan atau krim yang sudah banyak di pasaran. Bisa dioles atau disemprot di bagain dalam visor. "Cuma tidak sebagus antifog layer," tambah Musi panjang kali lebar.
Caranya, sebelum memberikan antifog, bersihkan dulu bagian dalam visor dari debu dan minyak yang nempel. Setelah bersih semprotkan cairan, lalu lap memakai tisu atau kain microfiber, agar tidak menimbulkan goresan.
"Antifog model ini tetap membutuhkan sirkulasi bagus. Makanya filter udara yang ada di helm perlu rutin dibersihkan dari debu dan kotoran. Bisa pakai sikat gigi bekas," anjur Musi.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar